Membayangkan dunia tanpa makna

Membayangkan dunia tanpa minyak
Tanpa gemerlap cahaya
Yang ada hanya pantulan pelita
Kupikir manusia akan sedikit terhenyak

Membayangkan dunia tanpa aroma
Apa gunanya Tuhan menciptakan hidung
Ah ada-ada saja
Bukankah fungsi hidung juga untuk mencium?

Membayangkan dunia tanpa uang
Jaminan bahwa juga tiada bank
Pun tidak juga rezeki akan datang dari dagang
Atau uang hanya sebagai symbol bagi kekuasaan

Membayangkan dunia tanpa cinta
Angin dan awan mungkin tak akan pernah ramah
Singa dan rusa juga enggan memangsa
Bisa jadi air akan berteman dengan api

Membayangkan dunia tanpa dosa
Neraka pasti sudah penuh isinya
Tiket menuju club malam pasti laris manis
Yang pasti Tuhan tidak akan lagi melihat manusia

Membayangkan dunia tanpa air mata
Tidak akan pernah mengalir sungai
Kasih sayang hanya bualan anak-anak jaman
Ibu bukan lagi kata terindah ditelinga

Membayangkan dunia tanpa waktu
Kita semua akan bergerak lambat atau cepat siapa peduli
Keberhasilan hanya diukur dari besar kecilnya materi
Tak ada batasan usia namun mati menjadi hal lumrah

Membayangkan dunia tanpa dirimu
……………….
………………
………………kosong

0 komentar:

Posting Komentar

Jangan sungkan menuliskan segala sesuatu, maka sampaikan walau pahit. insyaALlah lain waktu saya akan berkunjung balik.